Agaknya momentum lebaran dimanfaatkan benar oleh pelaku usaha dalam menjaring pelanggan. Segala produk dipasarkan dengan iming-iming cukup menggairahkan. Beberapa supermarket menggelar dagangan mereka dengan iming-iming diskon besar. Biasanya terkait dengan sandang maupun pangan yang acap menjadi prioritas utama dalam menyemarakkan hari raya. Namun demikian produk yang tidak terkait langsung dengan perayaan rutin tahunan ini, juga tak luput menebar pesonanya. Sebut saja produk otomotif, elektronik, furniture dan peralatan rumah tangga, tak terkecuali jasa layanan operator seluler.

Suasana hari raya Idul Fitri dimanfaatkan benar oleh operator seluler untuk berpromosi. Beragam program pun digelar. Mulai dari penawaran tarif murah untuk berkirim salam selama lebaran, sampai syarat mudah memiliki sebuah ponsel dengan fitur canggih. Promo ini bukan hanya dilakukan oleh operator GSM semata, namun promosi ini juga gencar dilakukan oleh operator CDMA. Sebut saja operator CDMA Mobile-8 Telecom (Mobile-8) dan Smart Telecom (Smart), meluncurkan banyak produk beserta kemudahan menikmati layanan di momentum ramadhan hingga lebaran tiba.

Salah satu produk tersebut adalah HP Smart-fren Islami yang merupakan produk hasil sinergi dari Mobile-8 dan Smart. Promosi ini memanfaatkan nuansa religi ramadhan dengan menawarkan ponsel yang dijual satu paket dengan layanan konten islami seperti SMS islami, nada sambung islami dan pengingat azan yang diberikan secara cuma-cuma dalam tenggang waktu tertentu. Produk bundling ini dipasarkan dengan harga Rp 319 ribu (belum termasuk pajak). Disamping meluncurkan produk hasil sinergi, Smart juga menawarkan paket internet murah berupa modem EVDO 3,5G yang dapat diperoleh dengan berlangganan paket unlimited selama enam bulan.

Tak hanya datang dari operator CDMA, operator GSM seperti Telkomsel dan XL pun menawarkan tarif murah untuk memeriahkan hari raya. Berdasarkan data yang diakses dari situs mereka, pada minggu terakir bulan Agustus 2010, Telkomsel meluncurkan promosi Karu As Jagoan Serbuuu yang berlaku bagi seluruh pelanggan kartu As di Sumatra (kecuali Belitung), Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi. Melalui promosi Kartu As Jagoan Serbuuu, Telkomsel menawarkan tarif percakapan sampai Rp 20 per menit sepanjang hari ke seluruh Indonesia.

Melalui layanan Flexi yang berbasis CDMA, Telkom juga meluncurkan program Ramadhan 1431H yang memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mendapatkan atau mengunduh konten-konten muslim berkualitas berbasis SMS, Ftone/Fsong dan WAP. Masih terkait program ramadhan, Telkom juga meluncurkan program Flexi Ramadhan dan Speedy Ramadhan. Konten Ramadhan Telkom Peduli 2010 dengan konten Flexi Muslim, SMS menu Ramadhan, Berkah THR, Tauziah 7 Ustadz, Info Mudik dan Combo Call ke *777.

Kemudian pada konten Speedy terdapat Net Kuis Ramadhan, kuis yang bermateri pilihan ganda, dapat dikerjakan secara online melalui website http://ramadhan.telkom speedy.com. Net kuis ini berlangsung mulai 9 Agustus-22 September 2010 dengan hadiah menggiurkan diantaranya; satu paket umrah (2 orang) untuk pemenang utama, serta 3 pemenang akan mendapatkan masing-masing sebuah iPad. Selain itu, masih ada hadiah harian berupa 30 buah HP Flexi Nexian, 30 buah modem Flexi dan 30 buah voucer Telkom. yang diumumkan pada 29 September 2010.

Operator GSM lain yang turut meramaikan promosi tarif murah sepanjang libur lebaran datang dari  XL. Bertajuk Tarif Murah Meriah (Rame), XL mencoba menghadirkan promosi tarif murah. Tak jauh beda dengan Telkomsel, XL menawarkan tarif percakapan sebesar Rp 25 per menit dan 1.000 SMS murah ke sesama pengguna XL selama periode 20 Agustus sampai dengan 31 Oktober 2010. Tarif Rame ini ditujukan bagi pelanggan baru yang mengaktifkan kartu perdana prabayar. Namun demikian, mekanisme penerapan tarif promosi disesuaikan dengan kondisi dan karakteristik pelanggan di area masing-masing.

Operator seluler Indosat, tak luput juga menebar pesona dengan merilis program promo murah ini. Melalui Program Mudik Senyum Indosat 2010, operator tersebut mengandalkan penawaran paket Mentari Pulsa Rp 12 ribu, IM3 Telepon, SMS dan Online Murah, Aplikasi Moslem Guide bagi pelanggan BlackBerry, program Vas Ramadhan Mudik Berhadiah di *123*2# dan bundel handset paket ramadhan.

Fenomena Mudik Gratis

Bukan hanya bersaing dalam merilis promo produk murah, euforia lebaran yang berlangsung saban tahun juga menjadi momentum penting bagi industri operator seluler untuk menujukkan kepedulain mereka kepada konsumen setia. Sejumlah operator seluler menggelar aksi penyelenggaraan mudik gratis untuk mitra kerja dan konsumen mereka serta pendirian posko-posko bagi para pemudik, baik yang menggunakan kendaraan pribadi (mobil atau motor) maupun kendaraan umum. Posko-posko tersebut dilengkapi fasilitas memadai yang dapat dimanfaatkan oleh para pemudik seperti, penyediaan takjil gratis, toilet, tempat istirahat dan sholat, pompa ban dan cek kendaraan gratis, peralatan medis beserta tenaga ahlinya.

Seperti yang ditunjukkan oleh Telkom Group yang menggelar program kepedulian bertajuk Telkom group Peduli. Selain membuka posko mudik, Telkom juga memfasilitasi tidak kurang dari 3.000 mitra kerja dan pelanggan mereka untuk mudik gratis bersama ke kota-kota tujuan di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan beberapa kota di Sumatra. Adapun lokasi keberangkatan meliputi Jakarta dengan 85 bus dan Surabaya (25 Bus). Salah satunya melalui Telkom Flexi, penyelenggaraan mudik gratis dilaksanakan menjelang H-3 perayaan Hari Raya Idul Fitri. Dengan mengambil tema Mudik Asik Bersama Flexi, operator seluler CDMA terbesar itu memberangkatkan pemudik secara gratis keberbagai kota di Jawa dan Sumatra.

Tak hanya angkutan gratis, Flexi juga memberikan layanan mailing list (milis) yang memberikan informasi perjalanan selama mudik dengan melibatkan para pengguna Flexi. Berangkat dari Parkir Timur Senayan (untuk keberangkatan dari Jakarta), Mudik Asik bersama Flexi yang menggunakan armada eksklusif ber AC ini, juga memberikan bekal perjalanan bagi para peserta Mudik Asik dan berbagai souvenir yang dapat dimanfaatkan oleh para pemudik. Mudik Asik tahun 2010 merupakan kali kelima bagi Flexi dalam menunjukkan kepedulian mereka kepada konsumen setia dan mitra kerja.

Program mudik bareng gratis yang digagas oleh Telkom dan operator seluler lain serta banyak perusahaan patut diapresiasi. Diyakini program tersebut dapat menurunkan risiko kecelakaan dijalan, khususnya bagi para pemudik dengan sepeda motor. Mudik bareng diharapkan dapat mengalihkan para pemudik motor ke bus. Selain itu, mudik bareng diharapkan dapat mengurangi kemacetan yang acap menyertai disaat musim mudik.

Agus Sujatno – Staff YLKI

(Dimuat di Majalah Warta Konsumen)