Listrik

Pernyataan Pers: YLKI Minta Konsumen Tunda Pembelian Apartemen Kota Meikarta

by admin • August 10, 2017

MEIKARTA, seolah menjadi kosa kata baru dalam jagad perbincangan di kalangan masyarakat konsumen di Indonesia. Promosi, iklan dan marketing yang begitu masif, terstruktur dan sistematis, boleh jadi membius masyarakat konsumen untuk bertransaksi Meikarta. Bahkan, YLKI pun sempat memprotes sebuah redaksi media masa cetak, karena lebih dari 30 persennya isinya adalah iklan full colour Meikarta lima […]


Warta Konsumen : Perempuan dalam Isu Energi Bersih

by admin • July 21, 2017

Perubahan iklim secara tidak langsung berdampak pada kondisi ketidaksetaraan gender yang umumnya merugikan perempuan dan anak. Di bidang lingkungan hidup, perubahan iklim yang dapat menyebabkan terjadinya krisis air bersih, pangan, dan ancaman kesehatan, berdampak lebih besar terhadap perempuan dibandingkan laki-laki. Hal ini karena perempuan menjadi pemeran utama dalam aktivitas rumah tangga serta kegiatan lain yang […]


Siaran Pers: YLKI Mendesak Pemerintah Berdayakan Masyarakat Untuk Implementasikan Energi Bersih

by admin • January 31, 2017

  Indonesia adalah negara kepulauan, bak zamrud khatulistiwa. Dengan basis negara kepulauan itu, seharusnya Indonesia adalah “syurga” untuk mengembangkan energi yang ramah lingkungan, energi bersih, baik dalam segala kecil, sedang, bahkan besar. Ironisnya, hingga detik ini Indonesia belum serius mengembangkan energi bersih sebagai salah satu sumber energi untuk memasok rakyatnya, sebagai konsumen energi. Pemerintah praktis […]


Pelembagaan Perlindungan Konsumen

by admin • December 27, 2016

Waktu berjalan terus. Tujuh belas tahun sudah Undang-Undang Perlindungan Konsumen (UUPK) diterbitkan, berarti sudah dwi windu lebih UUPK ini dijadikan acuan hukum bagi permasalahan konsumen. Pertanyaannya, efektifkah UUPK? Sementara itu, sudah 43 tahun pula istilah konsumen dikumandangkan di negeri ini. Terhitung sejak didirikannya Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) pada 11 Mei 1973 oleh mereka yang […]


Bagaimana Menyampaikan Pengaduan Konsumen?

by admin • December 2, 2016

Setiap orang dijamin haknya untuk menyampaikan pendapat dan keluhan atas barang dan jasa yang dikonsumsi. Ini tersurat jelas pada Pasal 4 Undang-Undang No. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Kendati demikian, belum banyak konsumen yang menggunakan hak tersebut. Salah satu alasan ialah ketidaktahuan konsumen, kemana dan bagaimana cara menyampaikan keluhan dengan baik dan benar. Nah, […]


YLKI : Revolusi Mental di Sektor Ketenagalistrikan Sudah Ada Sejak Dulu

by admin • August 25, 2016

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengapresiasi terobosan yang dilakukan di sektor ketenagalistrikan melalui pemberian kompensasi kepada pelanggan listrik jika Tingkat Mutu Pelayanan (TMP) tidak tercapai. Ketua Harian YLKI Tulus Abadi menyampaikan hal tersebut dalam acara coffee morning di Ditjen Ketenagalistrikan, Jumat (29/4). “Revolusi mental sudah terjadi lebih dulu di sektor ketenagalistrikan. Sejak tahun 2003 konsumen […]


Konsumen dan Keberanian Mengadu

by admin • June 21, 2016

Salah satu mandat sosial dan historis Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) sebagai Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat (LPKSM) adalah memberikan nasehat dan membantu konsumen, baik diminta dan atau tidak diminta. Itulah setidaknya yang tertuang pada Undang-Undang No.8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen – UUPK, Pasal 44 ayat 3. Bahkan, tanpa diatur UUPK pun, mandat sosial […]


Sudahkah Kebutuhan Dasar Konsumen Terpenuhi?

by admin • June 14, 2016

Indonesia yang konon negara lumbung padi, ternyata hanya mitos belaka. Yang terjadi malah sebaliknya, sepanjang tahun 2015, masyarakat konsumen terombang-ambingkan oleh komoditas pokok; beras. Bukan saja harganya yang terus merangkak naik, tetapi pasokannya pun menurun drastis. Lebih mencengangkan adalah ditemukannya beras impor yang terindikasi mengandung plastik!  Tak beda jauh dari tahun sebelumnya, sepanjang 2015, tampaknya […]


Siaran Pers YLKI : Enam Maklumat YLKI pada Hari Konsumen Nasional 20 April 2016

by admin • April 20, 2016

Secara normatif konsumen di Indonesia sudah mendapatkan perlindungan yang cukup kuat, semenjak disahkannya UU No. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Namun pada konteks empiris, pelanggaran hak-hak konsumen masih terjadi secara masif di berbagai sektor. Termasuk di pelayanan publik services, seperti pelayanan listrik yang masih byar pet di berbagai daerah. Oleh karena itu, YLKI memaklumatkan […]